Budidaya Sayuran Organik di Halaman Rumah

Budidaya Sayuran Organik di Halaman Rumah
Home » » Sulap Pekarangan Rumah Menjadi Sumber Sayuran Organik

Sulap Pekarangan Rumah Menjadi Sumber Sayuran Organik

Zona Organik - Sulap Pekarangan Rumah Menjadi Sumber Sayuran Organik - Hampir semua orang menyadari pentingnya tanaman organik, terutama sayuran dan buah. Namun mereka masih enggan untuk melakukan budidaya sayuran dan buah secara organik. Alasannya waktu dan tenaga yang digunakan kurang efisien. Mereka lebih menyukai menggunakan produk kimia yang mudah dan cepat penggunaannya.

Jika kita sadari, betapa efek buruk dari bahan kimia yang kita konsumsi sejak lama sekarang ini sudah mulai terlihat. Banyak orang mengeluh sakit pinggang, sakit sendi, kepala pusing berkepanjangan, mata cepat rabun, dan lain sebagainya. Salah satu pemicu keluhan di atas adalah konsumsi bahan kimia dalam waktu yang cukup lama.

Sulap Pekarangan Rumah Menjadi Sumber Sayuran Organik

Racun atau toksid atau residu atau sisa-sisa bahan kimia yang kita konsumsi berakumulasi di dalam tubuh, hingga suatu saat akan menjadi masalah kesehatan dalam tubuh kita.

Sulap Pekarangan Rumah Menjadi Sumber Sayuran Organik

Alasan di atas mendasari dibuatnya blog Zona Organik ini. Malalui blog ini kami mengajak kita semua untuk mulai dari hari ini menanam apa saja secara organik, agar kelak kita bisa menerima manfaatnya, yaitu manfaat kesehatan bagi kita dan keluarga.

Kami telah memulai menanam sayuran organik yang terdiri dari cabe, tomat, terong, caisim, pare, kemangi, sladri, bawang daun, dan banyak lagi sejak Juli 2014 yang lalu.

Sulap Pekarangan Rumah Menjadi Sumber Sayuran Organik

Sekarang ini kami telah memetik hasilnya. Manfaat yang kami peroleh, jelas sekali dapat memenuhi kebutuhan dapur kami akan sayuran. Selain itu, kelebihan panen biasanya kami jual kepada tetangga yang membutuhkan.

Sulap Pekarangan Rumah Menjadi Sumber Sayuran Organik

Kita bisa mulai menanam cabe menggunakan media seadanya, bisa karung bekas, botol minuman bekas, kaleng bekas, plastik bekas, dan barang bekas lainnya.

Trik, tips, dan teknik budidaya sayuran organik di blog ini kami tulis berdasarkan pengalaman pribadi dan pengalaman teman maupun tetangga kami.

Demikian semoga bisa memotivasi dan membantu kita bersama untuk pelan-pelan menuju sehat.

0 comments:

Post a Comment

Blog Archive

Copyright © 2015. Zona Organik - All Rights Reserved
Template Editing by Zona Organik