Budidaya Sayuran Organik di Halaman Rumah

Budidaya Sayuran Organik di Halaman Rumah
Home » , , , , , » Berapa Harga Bibit Cabe Persemaian Umur 1 Bulan?

Berapa Harga Bibit Cabe Persemaian Umur 1 Bulan?

ZonaOrganik.Com - Berapa Harga Bibit Cabe Persemaian Umur 1 Bulan? - Organic Gardening - Growing Vegetables Organically - Untuk memulai budidaya cabe organik, langkah awal adalah menyiapkan bibit cabenya, yaitu dengan menyemai benih cabe sendiri.

Tetapi jika tidak ingin ribet melakukan persemaian sendiri, kita bisa mendapatkan benih cabe umur 1 bulan yang sudah berdaun 4-6 helai dengan membeli di pasar, seperti yang dilakukan oleh Mas Udin.

Ternyata ada juga petani yang menjual persemaian cabe umur 1 bulan dalam kondisi benih cabe bagus, yaitu terlihat subur, postur tinggi gagah, dan telah berdaun 4-6 helai yang berwarna hijau sehat.

Berapa Harga Bibit Cabe Persemaian Umur 1 Bulan?

Berapa harga bibit cabe tersebut?

Harga bibit cabe ini sangat murah. Menurut penuturan Mas Udin ketika kami kunjungi di rumahnya (Senin, 11 Mei 2015), harga bibit cabe ini sangat murah. Dalam satu kotak persemaian berisi kurang lebih 300 benih, dihargai dengan Rp. 65.000,00 saja, itu artinya setiap bibitnya kurang dari Rp. 200,00.

Murah bukan, dari pada repot membuat persemaian sendiri.

Selanjutnya, setelah membeli bibit cabe, yang dilakukan Mas Udin adalah memindahkannya ke dalam plastik diameter 15 cm agar bibit cabe lebih kuat lagi.

Berapa Harga Bibit Cabe Persemaian Umur 1 Bulan?

Bibit cabe di dalam plastik diberi penopang dari kayu agar bisa berdiri tegak. Dengan penopang ini, tanaman cabe tidak mudah terkena goncangan, sehingga pertumbuhannya menjadi maksimal.

Setelah satu minggu, sambil menyiapkan media tanam lagi, bibit cabe dipindahkan ke dalam karung yang telah berisi media tanam hingga tanaman berproduksi.

Media tanam yang digunakan adalah tanam pekarangan dicampur dengan pupuk kandang kotoran kambing dengan komposisi perbandingan 2:1, 2 bagian tanah dan 1 bagian pupuk kandang.

Berapa Harga Bibit Cabe Persemaian Umur 1 Bulan?

Bibit cabe di dalam karung, kemudian diletakkan di tempat yang teduh, di halaman rumah, di samping rumah, atau di bawah pohon, atau bisa juga diberi naungan atasnya, supaya terik matahari tidak langsung menyengat tanaman cabe.

Untuk bulan pertana, peletakkan karung disusun berdempetan untuk menghemat lokasi, namun memasuki bulan kedua, ketika tanaman cabe sudah memiliki percabangan yang banyak dan mulai muncul bakan bunga, maka harus dilakukan pemindahan karung untuk penjarangan, agar tanaman dapat berkembang dengan sempurna.

Simak juga videonya:



Mudah bukan menanam cabe? Yuk kita mulai dari sekarang.


Demikian Harga Bibit Cabe Organik, semoga bermanfaat.

0 comments:

Post a Comment

Blog Archive

Copyright © 2015. Zona Organik - All Rights Reserved
Template Editing by Zona Organik